JARAK.ID [GORONTALO] – Pemerintah Kabupaten Gorontalo melalui dinas P2TP2A bekerja sama dengan Forum Anak Kabupaten Gorontalo menggelar dialog terbuka dalam rangka untuk memperingati Hari Anak Nasional tahun 2022.
Kepala Dinas P2TP2A Kabupaten Gorontalo, Femmy Umar mengatakan, dialog kali ini merupakan salah satu agenda yang menambah wawasan bagi anak – anak.
“Jadi hari anak ini merupakan salah satu momen yang dimana, kita memfasilitasi apa sebenarnya yang akan disampaikan anak-anak, di tingkat Kabupaten Gorontalo,” kata Femy, kepada awak media usai Dialog yang dilaksanakan di Gedung Kasmat Lahay, Jum’at (12/08/2022).
Selain itu, Femmy juga menjelaskan, bahwa materi yang disampaikan kepada anak-anak ini tidak jauh dari keterkaitan dengan kehidupan sehari – hari, “Tentang program apa yang bisa disampaikan kepada mereka, Contoh kecilnya, tentang penanggulangan bencana. Anak-anak harus berbuat apa ketika terjadinya bencana, Nah itu misalnya yang harus diketahui oleh mereka saat ada bencana,” jelasnya.
Sementara itu, Bupati Gorontalo, Prof. Nelson Pomalingo menyampaikan, bahwa anak-anak merupakan pelopor dan pelapor masa depan bangsa.
“Olehnya itu ketika kita mencerdaskan kehidupan anak-anak bangsa maka kita mencerdaskan kehidupan daerah sehingga daerah akan berkembang lebih baik lagi,” tandasnya.