JARAK.ID (GORONTALO) – Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Gorontalo, Haris Suparto Tome, Monitoring Pembangunan bantuan Rumah Sehat dan Gemilang milik Likman Tombuno Warga Desa Limehe Timur, Kecamatan Tabongo, Kabupaten Gorontalo, (18-10-2023).
Diketahui bahwa Ia bersama dua orang anakanya dan istrinya sudah hampir sepuluh tahun menempati rumah yang terbuat dari anyaman bambu dan kini sudah hampir roboh. Sedangkan Likman kesehariannya untuk mencari napkah sedang membawa bentor.
Dalam kesempatan tersebut, Haris Tome menanyakan kapan penyelesaian pembangunan bantuan rumah serta memberikan masukan terkait dengan standar yang harus dipenuhi oleh penerima ketika bersedia menerima bantuan.
“Mengapa para tukang dan Bas belum bekerja,? “Sakit”. Owh iya Jangan lupa juga untuk membuat WC (Tempat Membuang Air Besar), ” Pinta Haris, sambil memberi suport kepada keluarga tersebut.