Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Gorontalo menggelar giat silaturahmi dengan para wartawan di Handaleya Cape, Limboto, pada Selasa (29/10/2024) Pagi.
Pada giat ini Kepala Kejari (Kajari) Kabupaten Gorontalo, Abvianto Syaifulloh, S.H.,M.H, didampingi Kasi Intel Harry Arfan SH, serta dihadiri oleh rekan-rekan wartawan dari media cetak maupun media online.
Dalam kata sambutannya, Abvianto Syaifulloh berterima kasih kepada para insan pers yang bisa hadir memenuhi undangan mereka dan berharap kedepannya dapat bersinergi.
“Di waktu yang baik ini kita bisa beraudiensi secara langsung. Pada intinya saya berterima kasih pada rekan-rekan media yang hadir sehingga kita dapat bertatap muka untuk saling kenal serta bersinergi dengan Kejari Kabupaten Gorontalo terutama dalam menggali, mencari informasi untuk keterbukaan publik sesuai dengan SOP yang ada,” tegas Kajari.
Abvianto Syaifulloh juga menegaskan, Kejari Kabupaten Gorontalo selalu terbuka kepada rekan-rekan wartawan untuk memperoleh informasi terkait kinerja, kegiatan yang dilaksanakan namun tetap melalui mekanisme yang sudah ada.
“Kami terbuka kepada rekan-rekan wartawan dalam hal pemberitaan kegiatan yang dilaksanakan Kejari,” ujarnya.
Kajari juga menghimbau, kepada rekan wartawan sebelum konfirmasi dan klarifikasi pada seksi yang ada di internal Kejari Kabupaten Gorontalo, diharapkan membawa kartu anggota medianya masing-masing terkait legalitas dan saling kenal satu sama lainnya.
Dalam hal ini juga, Kasi Intel mendukung sinergitas, kerja sama wartawan dan Kejari Kabupaten Gorontalo dalam menyebarkan informasi kepada publik akan tetapi harus objektif berdasarkan data yang ada dilapangan.
(Salu)