Jarak.id GORONTALO __ Kepolisian Sektor Polsek Kawasan Bandara Udara Djalaludin Polres Gorontalo melakukan pengamanan kedatangan 398 Jamaah Haji Asal Provinsi Gorontalo yang tergabung dalam Kloter 28 Tahun 1446 H / 2025 M di Terminal Bandara Djalaluddin Gorontalo, Desa Tolotio Kecamatan Tibawa, Selasa (01/07/2025).
Kapolres Gorontalo AKBP Ki Ide Bagus Tri, S.Ik melalui Kapolsek Kawasan Bandara Udara Djalaluddin Gorontalo IPDA Syafruddin Adam, S.H mengatakan kedatangan 398 Jamaah haji Provinsi Gorontalo yang berasal dari Kota Gorontalo menggunakan dua flight penerbangan.
“Kloter 28 Flight Pertama dengan menggunakan pesawat udara Lion Air No. Pnb. JT-3792 tiba pada pukul 12.55 Wita dari Makassar dengan jumlah 212 penumpang jamaah haji,” katanya.
Selanjutnya Kloter 28 Flight Kedua dengan menggunakan pesawat udara Lion Air No. Pnb. JT-3796 tiba pada pukul 13.08 Wita dari Makassar dengan jumlah 186 penumpang jamaah haji.
“Alhamdulillah tidak ada yang meninggal atau sakit jamaah haji yang tiba di Bandara. Kemudian seluruh Jamaah Haji langsung menuju kendaraan Bus yang telah disediakan dan selanjutnya menuju Asrama Haji Kota Gorontalo menggunakan 22 Bus,” jelasnya.
Diketahui kedatangan jamaah haji tersebut mendapatkan pengamanan dari Personil Polsek Kawasan Bandara Djalaluddin Gorontalo, Koramil Tibawa dan Avsec Bandara Djalaluddin Gorontalo, (SaLu)*