Jarak.id
Saturday, January 24, 2026
  • Login
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Nasional
  • Kesehatan
  • Hukum
  • Politik
  • Daerah
  • Provinsi Gorontalo
    • Kabupaten Gorontalo
    • Boalemo
    • Bone Bolango
    • Pohuwato
    • Kota Gorontalo
    • Gorontalo Utara
No Result
View All Result
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Nasional
  • Kesehatan
  • Hukum
  • Politik
  • Daerah
  • Provinsi Gorontalo
    • Kabupaten Gorontalo
    • Boalemo
    • Bone Bolango
    • Pohuwato
    • Kota Gorontalo
    • Gorontalo Utara
Jarak.id
No Result
View All Result
Home Berita

Meriahnya Pembukaan MTQ ke-53 Kecamatan Tungkal Ilir: Bupati Anwar Sadat Serukan Semangat Cinta Al Qur’an

Redaksi Jarak by Redaksi Jarak
July 8, 2024
in Berita
Reading Time: 2 mins read
0 0
A A
0
0
SHARES
2
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

JARAK.ID (Kuala Tungkal) – Malam yang sarat makna keagamaan menghiasi halaman Masjid Ash-Shahabah RT.17, Komplek BTN Manunggal I, Kelurahan Tungkal II, Kecamatan Tungkal Ilir pada Sabtu malam (6/7/2024), saat Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag, menghadiri sekaligus membuka acara MTQ ke-53 tingkat Kecamatan Tungkal Ilir.

Dalam sambutannya, Bupati Anwar Sadat menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Camat Tungkal Ilir beserta seluruh panitia yang telah bekerja keras untuk melaksanakan acara prestisius ini.

“MTQ bukan sekadar ajang kompetisi untuk memperebutkan tropi dan hadiah, tetapi lebih dari itu, bagaimana Al Qur’an dapat menjadi rahmat dalam kehidupan kita,” ucap Bupati Anwar Sadat dengan penuh semangat.

Bupati Anwar Sadat juga mengingatkan pentingnya mendengarkan dan memperhatikan bacaan Al Qur’an dengan serius sebagai jalan untuk mendapatkan rahmat dari Allah SWT.
“Kami berharap, MTQ ini tidak hanya sekedar kompetisi, tetapi dapat menjadi sarana untuk tumbuh kembangkan pemahaman dan pengamalan terhadap isi kandungan Al Qur’an di tengah-tengah masyarakat,” tambah Bupati

RelatedPosts

Prestapora 2026 Terus Dimatangkan Panitia

Prestapora 2026 Terus Dimatangkan Panitia

January 14, 2026
Pemerintahan Sofyan-Tonny Bakal Bangun Pusat Oleh-oleh Khas Gorontalo

Pemerintahan Sofyan-Tonny Bakal Bangun Pusat Oleh-oleh Khas Gorontalo

December 29, 2025
Rekayasa Lalu Lintas Akan Dilakukan Pada Malam Pergantian Tahun di Limboto

Rekayasa Lalu Lintas Akan Dilakukan Pada Malam Pergantian Tahun di Limboto

December 29, 2025
Bupati Sofyan Puhi Lantik 91 Pejabat Eselon Tiga dan Empat

Bupati Sofyan Puhi Lantik 91 Pejabat Eselon Tiga dan Empat

December 19, 2025

Selain itu, Bupati Anwar Sadat juga mengumumkan bahwa MTQ tingkat Kabupaten Tanjung Jabung Barat akan digelar pada akhir Agustus mendatang di Kecamatan Renah Mendaluh. Ini menandakan bahwa MTQ tingkat kecamatan ini juga sebagai ajang seleksi untuk peserta yang akan mewakili kecamatan mereka di tingkat kabupaten.

Sebelumnya, Camat Tungkal Ilir, Effendy, SE, dalam laporannya mengatakan bahwa MTQ ini akan berlangsung selama 5 hari, mulai dari tanggal 6 Juli hingga 10 Juli 2024. Sebanyak 184 peserta dari 10 Kelurahan/Desa di wilayah Kecamatan Tungkal Ilir berpartisipasi dalam ajang bergengsi ini. Mereka akan bersaing dalam empat cabang lomba, yaitu Tilawah Al-Quran, Barzanji Marhaba, Syarhil Qur’an, dan Fahmil Qur’an.

Acara pembukaan MTQ ditandai dengan bunyi sirene dan kumandang adzan yang merdu, serta dentuman kembang api menandakan dimulainya perhelatan agung ini. Tema yang diangkat adalah “Wujudkan Generasi Qur’ani yang Cerdas, Berakhlakul Karimah, serta Toleran dalam Kehidupan menuju Kabupaten Tanjung Jabung Barat Berkah.”

Hadir dalam acara pembukaan tersebut, Kepala Kantor Kemenag Tanjab Barat (diwakili), Kasat Pol PP Tanjab Barat, Danramil Tungkal Ilir (diwakili), Kapolsek Tungkal Ilir (diwakili), para Lurah dan Kades se Kecamatan Tungkal Ilir, Kepala KUA Kecamatan Tungkal Ilir, Ketua LPTQ Kecamatan Tungkal Ilir, Ketua MUI Kecamatan Tungkal Ilir, Ketua LAM Kecamatan Tungkal Ilir, serta tamu undangan lainnya.

MTQ ke-53 Tingkat Kecamatan Tungkal Ilir diharapkan dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di bidang keagamaan dan melahirkan generasi penerus yang berakhlak mulia serta memiliki pemahaman dan pengamalan Al-Quran yang baik.

Previous Post

Luapan Air Danau Rendam 26 Rumah di Desa Teratai Kecamatan Tabongo

Next Post

HP ASN di Kabgor Di Sidak Terkait Game Online, Judi Online dan Pinjaman Online

Redaksi Jarak

Redaksi Jarak

RelatedPosts

Prestapora 2026 Terus Dimatangkan Panitia
Berita

Prestapora 2026 Terus Dimatangkan Panitia

by Redaksi Jarak
January 14, 2026
0

JARAK.ID, GORONTALO - Menyambut peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun...

Read more
Pemerintahan Sofyan-Tonny Bakal Bangun Pusat Oleh-oleh Khas Gorontalo

Pemerintahan Sofyan-Tonny Bakal Bangun Pusat Oleh-oleh Khas Gorontalo

December 29, 2025
Rekayasa Lalu Lintas Akan Dilakukan Pada Malam Pergantian Tahun di Limboto

Rekayasa Lalu Lintas Akan Dilakukan Pada Malam Pergantian Tahun di Limboto

December 29, 2025

Bupati Sofyan Puhi Lantik 91 Pejabat Eselon Tiga dan Empat

December 19, 2025

Sinergi Untuk Masa Depan : DLHK Provinsi Gorontalo Gelar Sosialisasi Kebijakan Tata Kelola Hutan dan Pengurangan Emisi

December 17, 2025
Next Post
HP ASN di Kabgor Di Sidak Terkait Game Online, Judi Online dan Pinjaman Online

HP ASN di Kabgor Di Sidak Terkait Game Online, Judi Online dan Pinjaman Online

Bantuan  Sembako  bagi  Korban Luapan  Danau Limboto Untuk Dua Dusun Dari Pemdes Teratai Disalurkan Oleh Camat Tabongo 

Bantuan  Sembako  bagi  Korban Luapan  Danau Limboto Untuk Dua Dusun Dari Pemdes Teratai Disalurkan Oleh Camat Tabongo 

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jarak.id

  • About us
  • Contact Us
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi

No Result
View All Result
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Nasional
  • Kesehatan
  • Hukum
  • Politik
  • Daerah
  • Provinsi Gorontalo
    • Kabupaten Gorontalo
    • Boalemo
    • Bone Bolango
    • Pohuwato
    • Kota Gorontalo
    • Gorontalo Utara

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Open chat
Powered by Joinchat
Hello 👋
Ada yang bisa kami bantu, Kak ?