JARAK.ID [GORONTALO] – Ibu dan anak kadang kala menjadi orang – orang yang termarginalkan atau terpinggirkan dari kehidupan sosial bila tidak diberi perhatian.
Hal tersebut, disampaikan oleh Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo, saat kegiatan Whorkshop dan Deklarasi Desa Ramah Perempuan Peduli Anak (DRPPA) yang di gelar oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlidungan Anak (PPPA), berlangsung di Four Point by Sheraton Hotel Manado, dibuka resmi Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo Rabu, (07/09/2022).
Oleh karena itu, perempuan dan anak harus diberdayakan dengan secara kelembagaan sehingga dapat terkontrol pada sisi pemenuhan kebutuhan hidupnya, pendidikan serta kesehatan.
“Sebab, dalam menurungkan angka stunting, dibutuhkan peran kaum ibu untuk merawat anak dari pendidikan maupun kesehatan,” kata Nelson.
Selain itu, Pemerintah Daerah sementara merancang Peraturan Desa (Perdes) tentang Desa Ramah Perempuan dan Anak. Bila desanya baik maka akan menular sampai ke tingkat Kecamatan serta menjadi prestasi daerah dan bangsa.