Jarak.id (GORONTALO) – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Gorontalo Fory Naway menjelaskan, tentang Sekolah Lansia Insan Madani di Kecamatan Limboto, selasa (18/7/2023).
Ketua TP-PKK Kabupaten Gorontalo Fory Naway menjelaskan, bahwa pihaknya kerja sama bersama Darma Wanita, dari seluruh lintas Dinas, dari Dinas Sosial, Dinas Pendidikan, BKKBN, Dinas Kesehatan, Dinas Nakertrans, dengan kegiatan peninjauan langsung dari Direktur Pertahanan Keluarga Lansia, dan ini yang pertama di Kabupaten Gorontalo tepatnya di Kecamatan Limboto.
” inilah rumah kita bersama, di dalamnya tidak hanya rumah Lansia akan tetapi, ada penginapan untuk anak-anak yang bermasalah, ada tempat khusus Lansia Disabilitas, semua di dalamnya kami dampingi, dalam hal ketahanan keluarga, dan juga kesehatannya,” jelasnya.
Sementara itu Fory Naway juga mengatakan, bahwa program sekolah Lansia ini sudah masuk dalam agenda, dalam Pokja 1 dalam, serta oleh Dinas BKKBN, dan ini pihaknya dibina oleh Dinas BKKBN Provinsi Gorontalo.
” disitu juga menjadi lintas sektor yang mungkin nanti ke depan, ini dari pengembangan dari program itu, terlepas dari, kegiatan e school, nenek, dan Opa ini,” katanya.
Ia juga menambahkan, bahwa program yang menjadi prioritas kami yaitu, kesehatan ada senam Lansia, pengetahuan umum, dan bahkan kami spesifikasi pengetahuan ke lansia termasuk dalam polah hidup mereka.
” jadi kwalitas pola hidup Lansia, bagaimana kita untuk menangani, dan juga serta-merta kegiatan Bina Keluarga Lansia (BKL) dan Sekolah Lansia ini akan ada di 19 Kecamatan di Kabupaten Gorontalo,”pungkasnya.